Skip to content

PROFIL KURIKULUM PROGRAM STUDI SARJANA AKUNTANSI 2024 2028

Cover Buku Kurikulum

Cikal bakal Program Studi Akuntansi dimulai sejak tahun 1971 yang berafiliasi dengan Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara. Diawal pendiriannya, Prof. DR. D. Hadibroto ditetapkan sebagai Guru Besar pada Fakultas Ekonomi Universitas Syiah Kuala dan dibantu oleh dosen tetap pertama yaitu Drs. M. Hasbuh Azis,MS., Ak., CPA yang merupakan alumni Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia. Tanggal 31 Juli 1984 PS Akuntansi FEB USK telah resmi didirikan sesuai dengan SK 59/DIKTI/Kep/1984. Alhamdulillah Program Studi Sarjana Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Syiah Kuala (FEB USK) berhasil meraih peringkat Unggul berdasarkan Keputusan BAN-PT No.13210/SK/BAN-PT/Akred/S/XII/2021 tertanggal 15 Desember 2021.

Program Studi Sarjana Akuntansi FEB USK telah membuka kelas internasional Accounting Program (IAP) pada tahun 2011, pertama di FEB USK. Program Studi Sarjana Akuntansi telah mengadopsi kurikulum berbasis Outcome Based Education (OBE), dan merujuk pada International Education Standard (IES) yang diterbitkan oleh International Accounting Education Standard Board (IAESB), KKNI, serta Standar Nasional Pendidikan Tinggi, dan arah pengembangan dan kebijakan USK. Materi yang diajarkan pada rumpun Akuntansi dan Keuangan berdasarkan International Financial Reporting Standards (IFRS), dan auditing dan asurans didasarkan pada International Standards on Auditing (ISA). Penggunaan perangkat lunak akuntansi juga disesuaikan dengan standar internasional, seperti MYOB, Accurate, dan Zahir Accounting.

Kualifikasi akademik dosen di Program Studi Sarjana Akuntansi semakin meningkat seiring dengan bertambahnya jumlah dosen bergelar doktor. Adapun kualifikasi akademik dosen tetap yang berpendidikan doktor sebanyak 21 orang dan sisanya bergelar master. Jumlah DTPS jabatan akademik Guru Besar adalah 3 orang, sedangkan Lektor Kepala berjumlah 18 orang, serta 20 yang memiliki jabatan akademik Lektor, sisanya bergelar asisten ahli. Dari 52 dosen yang berkualifikasi, 92% dari dosen tersebut bersertifikasi sebagai Chartered Accountant, bahkan beberapa dosen memiliki sertifikasi profesi secara internasional. Dari sisi sarana dan prasarana, Program Studi Akuntansi telah memiliki fasiltas pendidikan yang sangat memadai dan representatif. Gedung perkuliahan, laboratorium, ruang konferensi dan pelatihan dan sarana penunjang lainnya tersedia dengan baik dan berfungsi optimal. Setiap ruangan kelas dilengkapi dengan projektor, papan tulis, wi fi dan AC. Di samping itu, fasilitas penunjang pendidikan lainnya seperti ketersediaan jaringan internet dan WIFI, perpustakaan dan referensi, ruang dosen, kantor asosiasi mahasiswa juga sudah tersedia lengkap.

EKIVALENSI MK KURIKULUM 21 KE KURIKULUM 24 _S1 Akuntansi
https://drive.google.com/drive/folders/1h5ylxZHqJ4vN-iODXtNeE2-gc7pezaRQ?usp=sharing