Dosen Jurusan Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Syiah Kuala, Zuraida, S.E., M.B.A., Ph.D., ikut serta dalam konferensi internasional 38th EBES Conference yang berlangsung di Universitas Warsawa, Polandia, 12 – 14 Januari 2022. Ibu Zuraida mempresentasikan makalah riset kolaborasinya bersama Prof. Said Musnadi dengan judul “Board Diversity and Sustainability: The Indonesian Evidence” pada konferensi yang dibuat hybrid tersebut.
Menurut Ibu Zuraida, konferensi EBES yang ke-38 ini diselenggarakan secara profesional dan dihadiri oleh sejumlah profesor dan akademisi internasional. Ibu Zuraida menyampaikan bahwa panitia konferensi menerima hampir 200 naskah ilmiah dari sejumlah peneliti dari berbagai negara seperti Italia dan Amerika Serikat. Ibu Zuraida mempresentasikan makalahnya pada hari ketiga pada sesi sore waktu Warsawa di mana terdapat 6 makalah lainya yang dipresentasikan pada sesi tersebut. “Saya mendapat masukan-masukan yang cukup baik dari pembahas dan peserta konferensi serta membawa pulang beberapa ide riset baru dari konferensi tersebut” ujarnya.
Bagi akademisi, partisipasi pada konferensi internasional yang terkemuka tidak hanya menjadi ajang diseminasi hasil penelitian, namun juga sebagai sarana untuk memperluas jaringan profesional. Dari partisipasi tersebut diharapkan dosen JEKA dapat menginisiasi kerjasama dan kolaborasi akademik dengan peneliti yang hadir sehingga ke depan reputasi internasional JEKA khususnya di bidang riset akan semakin baik.